Formasi CPNS Kemenaker 2024/2025 dan Persyartan Lainnya

Formasi CPNS Kemenaker 2024/2025 dan Persyartan Lainnya ~ PNS atau sekarang di sebut ASN masih menjadi primadona pekerjaan yang dipilih di masyarakat. Gaji, tunjangan serta tunjangan pensiunan masih menjadi daya pikat untuk memilih pekerjaan init tak jarang banyak orang terutama para oknum yang memanfaatkan situasi ini dengan mengiming-ngiming menjadi ASN dengan meminta bayaran.

Kejadian yang terus berulang karena kurangnya informasi yang didapat. Padahal informasi mengenai penerimaan CPNS selalu diumumkan dan diberitakan oleh media tanpa pungutan biaya, tetapi hal ini masih saja terjadi. 

Seperti informasi mengenai CPNS 2024/2025, Kemenaker bersiap membuka penerimaan CPNS  bagi Anda lulusan SMA, D-III sampai dengan S-1. Berikut akan diinformasikan beberapa formasi yang dibuka pada penerimaan CPNS 2019 lalu. Data ini bisa menjadi informasi dan rujukan bagi Anda yang akan mendaftar di kementerian ini.

Sebanyak 416 formasi dibuka pada penerimaan CPNS 2019 lalu yang terdiri dari :

  • Pengawas sebanyak 1 formasi
  • Penguji K3 sebanyak 3 formasi
  • Anpeg sebanyak 3 formasi
  • Assesor sebanyak 3 formasi
  • Dosen sebanyak 10 formasi
  • Pengantar Kerja sebanyak 22 formasi
  • Prakom sebanyak 33 formasi
  • Arsiparis sebanyak 65 formasi
  • Fungsional Umum sebanyak 103 formasi
  • Instruktur sebanyak 173 fomasi

Dari formasi yang dibuka tersebut akan ditempatkan di kantor pusat dan unit pelaksana teknik pusat. Sedangkan alokasi di kantor pusat akan ditempatkan dibeberapa unit kerja seperti :

  1. Sekretariat jenderal
  2. Ditjen Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas
  3. Ditjen Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja
  4. Ditjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja
  5. Ditjen Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja
  6. Inspektoral jenderal
  7. Badan Perencanaan dan Pengembagan Ketenagakerjaan

Sedangkan unit pelaksana pusat yang dibuka formasinya pada CPNS 2019 lalu diantaranya

  1. Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja di Medan, Serang, Bekasi, Bandung dan Semarang
  2. Balai Besar Peningkatan Produktivitas di Bekasi
  3. Balai Besar Pengembangan Pasar Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja di Lembang
  4. Balai Besar Pengembangan Keselamatan dan Kesehatan Kerja di Makassar
  5. Balai Latihan Kerja di Banda Aceh, Padang, Belitung, Surakarta, Lembang, Sidoarjo, Banyuwangi, Samarinda, Makassar, Bantaeng, Pankep, Kendari, Lombok Timur, Ternate, Ambon, dan Sorong
  6. Balai Peningkatan Produktivitas di Kendari
  7. Balai Keselamatan dan Kesehatan Kerja di Bandung, Medan, Samarinda, dan Jakarta

Untuk mengingatkan kembali tentang alur pendaftaran di penerimaan CPNS Kemenaker 2024/2025 adalah sebagai berikut :

  1. Pelamar membuka akses situs resmi BKN di https://sscasn.bkn.go.id
  2. Pelamar  membuat akun sscn 2024/2025 dengan menggunakan NIK dan KK atau juga NIK Kepala Keluarga
  3. Login menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan sebelumnya. Kemudian unggah foto diri sambil memegang KTP dan kartu informasi akun
  4. Pelamar melengkapi biodata
  5. Pelamar memilih formasi dan jabatan sesuai dengan kualifikasi pendidikan. 1 formasi untuk satu kali melamar
  6. Unggah beberapa dokumen persyaratan ke dalam situs resmi SSCASN
  7. Cek resume dan cetak kartu pendaftaran SSCN 2024/2025
  8. Data pendaftaran akan diverifikasi, kemudian daftar peserta yang dinyatakan lolos atau tidak akan diumukan selanjutnya.

Itulah beberapa informasi penting mengenai CPNS Kemenaker 2024/2025 sebagai bahan informasi bagi Anda. Semua informasi lengkap dan berita terbarunya dapat Anda akses di halaman resmi BKN di https://sscasn.bkn.go.id atau juga melalui website kemenaker di https://www.kemenaker.go.id

Copywritter, Freelancer dan Penulis. Senang Membaca dan Berbagi Informasi.